Penyesuaian Game 25 Agustus

2020-08-24 18:06:19
Konten Baru:
1. Menambah fitur "Ulangi Adegan". Pemain yang telah mencapai lv 35 bisa menggunakan fitur ini untuk mengulang adegan dari semua event dunia rahasia waktu terbatas.
2. Menambah fitur "Memori Yggdrasil". Pemain bisa mengakses fitur ini setelah menyelesaikan cerita utama bagian kedua bab 1, semua peta dunia yang berhubungan dengan cerita ingatan pohon kehidupan akan terekam di sini.
 
Dungeon dan kesulitan
1. Mengubah sistem damage Spirit Gun, Strong Wind Snipe, serangan normal Lancer dan Kavaleri. Hero dengan pasukan yang menggunakan serangan ini tidak akan lagi kehilangan pasukannya.
2. Memperbaiki bug hasil perhitungan damage yang diberikan untuk sekutu. Jika sekutu memberikan damage tambahan setelah menyerang (Misal skill Sever Bernhardt, dst), maka Damage ini hanya akan diberikan kepada musuh dan tidak akan mengenai sekutu.
3. Dalam Tantangan Abadi SSS. Efek "kebal terhadap damage tetap" diganti menjadi "kebal terhadap damage tetap berbasis persentase".
4. Skill Earth Elf Knight diubah menjadi: Peluang Crit Prajurit +X%. Ketika memberikan sebuah pukulan critical, mencuri 1 buff dari musuh dan menerapkan 1 debuff yang kuat.
5. Meningkatkan INT pada rute Kelas Oracle
6. Menambahkan Faction baru dalam Guild war: Mythical Realm.
7. Equip pribadi Angelina Flower in the Wind dengan efek "Ketika memicu Bertindak Lagi, semua buff yang kamu miliki tidak kehilangan hitungan giliran mereka", memperbaiki efek Tidal Surge yang jumlah gilirannya dikurangi.
8. Memperbaiki peralatan Gargoyle Jacket dimana saat diserang akan memperoleh ATK tambahan.
9. Memperbaiki bug dimana Boss bisa dipindahkan oleh skill Rainforce pada Isyarat Kuno, Kuil Abadi, Percobaan Dewi dan beberapa dungeon lainnya.
 
Penyesuaian lainnya:
1. Setelah memakai skin, tampilan Hero pada daftar Hero, avatar dan avatar chat akan berubah sesuai skin.
2. Menambahkan fitur "Tambah cepat" pada alkimia. Bisa melakukan alkimia per batch.
3. Menambahkan fitur "Bertempur lagi". Setelah pertarungan selesai, bisa langsung memasuki pertempuran yang sama. Fitur ini bisa dipakai pada: Aniki Gym, Pelatihan Angelica, Percobaan Dewi, Dunia Ikatan, Event Waktu Terbatas dan berbagai dungeon yang bisa diulang.
4. Menambahkan tampilan pergerakan unit Hero dan pasukan yang baru. Jenis pergerakan dibagi menjadi: infantry, kavaleri, flyer, water, dan ninjutsu. Tampilan pergerakan dalam pertempuran akan diubah sesuai dengan buff yang diterima.
5. Menambahkan "Ambil semua" dalam misi harian.
6. Menambahkan fitur "Simpan tombol" dalam antarmuka Hero dan Ikatan. Pemain bisa menyimpan tombol UI untuk melihat grafik Hero dengan lebih bebas.
7. Tampilan tingkat keintiman Hero di Ikatan berubah, selain menampilkan tingkat keintiman, juga menampilkan progres Ikatan.
8. Menambahkan jumlah drop (selain bonus harian) pada Pelatihan Angelica lv 60 dan 65
9. Saat jaringan bermasalah, beberapa pemain yang melakukan login kembali akan keluar dari pertempuran, diubah menjadi: relogin akan kembali memasuki pertempuran namun pertempuran akan diulang dari giliran pertama.